loading...

Sunday, 30 April 2017

INI DIA TIPS 5 LANGKAH UNTUK MENGATASI KEGAGALAN DI BIDANG APAPUN

  jumpa lagi dengan BLOG REZEKI RIFQI CELL, kali ini rezeki rifqi cell akan berbagi tips unutuk mengatasi rasa takut gagal. baik gagal dalam berusaha maupun gagal dalam bidang apapun.

  Setiap Orang Sukses pasti sebelumnya sudah pernah mengalami kegagalan, bahkan ada yang sampai berkali-kali sebelum akhirnya mereka meraih kesuksesannya.

  jadi pada initinya sukses itu tak semudah membalikan telapak tangan,jika and belum pernah mengalami kegagalan,maka jangan pernah sekalipin bermimpi untuk sukses. 

   Rasa takut gagal memang menjadi tantangan terbesar yang dapat mengacaukan segala hal dalam hidup kita. Rasa takut gagal bisa memupuskan harapan kita,menurunkan produktivitas kerja kita,
dan menutup semua kesempatan-kesempatan baik yang seharusnya bisa kita manfaatkan untuk mendapatkan hidup yang lebih baik.

   Pebisnis atau Pengusaha, terlepas dari besar kecilnya bisnis atau usaha yang mereka jalankan, adalah salah satu contoh orang-orang pemberani. Tidak semua pengusaha terlahir memiliki bakat, tidak semua pebisnis terlahir memiliki keberanian, dan banyak dari mereka yang perjalanan hidupnya dimulai dari menjadi seorang karyawan, suatu profesi yang bekerja untuk para pengusaha. Lalu apa yang membuat mereka banting stir, bertransisi, bertransformasi, beralih profesi, merubah hidupnya menjadi seseorang yang BERANI MEMILIKI BISNIS?

    Mereka sadar bahwa untuk mendapatkan sesuatu yang BESAR, kita juga harus melakukan suatu usaha yang BESAR juga. Dan untuk melakukan itu, kita harus mengatasi tantangan yang BESAR juga.
Dari situ mereka tahu bahwa tantangan terbesar yang harus mereka atasi adalah rasa takut gagal. Dan mereka percaya jika mereka bisa menaklukan tantangan terbesar mereka, mereka bisa mendapatkan sesuatu yang besar yang menjadi impian mereka selama ini.

  Apapun profesi anda saat ini, baik pebisnis atau pengusaha, karyawan, mahasiswa, pelajar, pencari kerja, ibu rumah tangga, atau pensiunan, semua pasti akan menghadapi suatu keadaan baru yang bisa jadi merupakan sebuah kesempatan yang hadir dalam kehidupan kita untuk membuat hidup kita menjadi lebih baik lagi.

   Sepintar apapun kita menghindari tantangan dalam hidup, maka tantangan itu akan tetap datang lagi, dan lagi, dan lagi, sampai kita berani bertindak dan mampu mengatasinya.



 Berikut ini adalah 5 Cara Unik Mengatasi Rasa Takut Gagal yang dihimpun dari berbagai pengalaman pribadi dan pengalaman orang-orang yang sudah berhasil:

1. Menyadari dan Menerima bahwa sebelum Kesuksesan pasti akan ada Kegagalan.

  Selama kegagalan itu bersifat sementara, jangan pernah merasa takut. Yang membuat kegagalan itu sementara adalah mental kita sendiri yang selalu bangkit dan bangkit kembali jika mengalami kegagalan.

terkadang rasa takut gagal itu karena kita sering berfikir yang tidak pasti.

 

"Nanti kalau rugi gimana?
  Nanti kalau ngga ada yang mau beli gimana?
  Nanti kalau ditolak gimana?
  Nanti kalau rencana saya tidak berjalan lancar gimana?
buang jauh jauh hal seperti itu. harus BERANI BROWW!!!

 Ingat bagaimana seorang bayi belajar berjalan. Seorang bayi adalah contoh paling tepat bagaimana seharusnya kita bersikap menghadapi suatu tantangan. Bayi saat belajar berjalan mengalami jatuh berkali-kali, kadang bayi tersebut menangis karena sakit yang dirasakan saat jatuh. Namun coba lihat, apakah bayi tersebut berhenti mencoba untuk berjalan setelah mengalami sakit tersebut?

Tentunya tidak kan. Bayi tersebut mencoba lagi dan lagi sampai akhirnya bisa berjalan, walaupun masih belum stabil, namun hal itu merupakan suatu kemajuan besar. Dari belum bisa menjadi bisa karena berani mencoba.


 2. Mensyukuri Kegagalan sebagai Pelajaran paling Berharga.


   Kegagalan hanya sebuah sudut pandang, jadi tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya. Kita terbiasa menganggap kegagalan itu adalah sesuatu yang buruk dan memalukan, namun hal itu tidak sepenuhnya benar.
 

   Kegagalan yang didapat dari keberanian untuk mencoba dengan usaha kita yang maksimal adalah merupakan sebuah pembelajaran. Mungkin pada saat kita mencoba sesuatu yang baru, kita mengalami kegagalan. Hal itu sangat wajar, karena ilmu dan pengetahuan yang kita miliki tentang sesuatu yang baru tersebut belum banyak, dan dengan mencoba sesuatu yang baru itu kita belajar menambah ilmu dan pengetahuan kita.

Pelajaran yang berasal dari Kegagalan itu adalah Pelajaran yang Paling Berharga, karena hal seperti itu Tidak Akan Pernah bisa dibeli.

Untuk mengatasi rasa takut gagal, kita harus belajar menyesuaikan sudut pandang kita akan gagal itu sendiri. Terima kenyataan bahwa sepintar apapun kita, kita pasti akan mengalami kegagalan.

Ingat bagaimana proses Thomas Alva Edison menciptakan bola lampu? Ingat bagaimana proses Wright Bersaudara menciptakan pesawat? Ingat bagaimana proses Albert Einstein menciptakan penemuan-penemuan ilmiahnya?

Mereka mengalami kegagalan dulu berkali-kali sebelum mereka berhasil menciptakan sesuatu yang bisa berguna bagi semua orang di dunia sampai saat ini.
 3. Menemukan Penyebab Rasa Takut dan Mengatasinya.

   Seringnya kita meremehkan sesuatu yang terlihat lebih kecil dari kemampuan kita, dan seringnya juga kita merasa tidak nyaman terhadap sesuatu yang kita belum tahu sebelumnya. Kita menebak-nebak apakah sesuatu yang kita belum tahu ini adalah sesuatu yang kecil atau sesuatu yang besar, yang melebihi kemampuan yang kita miliki.



   Biasanya kecenderungan sebagian besar orang adalah membayangkannya sebagai sesuatu yang memiliki kemampuan yang lebih besar daripada kemampuan yang dimilikinya saat ini. Ini yang dinamakan rasa takut. Dan rasa tidak nyaman tersebut yang menjadi esensi penting dari pertumbuhan kita.

Coba tanyakan pada diri kita apa yang sebenarnya membuat kita takut mencoba sesuatu yang baru. Sebagai contoh, coba kenali rasa takut yang timbul pada saat kita mau mencoba menjalankan bisnis.

Apakah kita takut karena tidak memiliki bakat bisnis? Apakah kita takut karena tidak memiliki ilmu bisnis? Apakah kita takut karena kita gaptek? Apakah kita takut karena tidak memiliki modal yang besar? Apakah kita takut ditertawakan teman-teman kita kalau kita gagal? Apakah kita takut karena mungkin akan dilarang oleh orang tua atau pasangan?


  Nah dengan mencari tahu dengan cara seperti ini tentang apa yang sebenarnya membuat kita merasa takut, membuat kita lebih jelas mengetahui apa penyebab sebenarnya, dan membuat tantangan tersebut nyata terlihat.



   Dengan membuat beberapa pertanyaan seperti itu, kita juga seperti membuat rasa takut kita yang tadinya terlihat besar, menjadi terlihat seperti beberapa elemen kecil yang lebih sederhana. Dengan begini kita bisa tahu langkah apa yang perlu diambil, dan seharusnya bisa lebih berani dan fokus untuk mengatasi rasa takut tersebut.

  Untuk mengatasinya, bisa kita sendiri yang menemukan jawaban dan caranya, atau kita bisa minta bantuan orang lain yang mungkin lebih berpengalaman untuk membantu kita. Dalam proses mengatasinya, tentunya tidak bisa sekali coba berhasil.



   Kita akan mengalami beberapa kali percobaan yang gagal sebelum berhasil menemukan cara yang paling tepat. Saat kita menemukan penyebab kenapa kita memiliki rasa takut tersebut, maka disitulah kita sudah mulai bisa mengatasinya dibanding menderita karena rasa takut.
 4. Jangan Pernah Berhenti berusaha mencapai tujuan kita.
   Jangan pernah menyerah memperjuangkan apa yang menjadi impian dan harapan kita.
Jangan pernah berhenti berusaha mencapai tujuan kita hanya karena kita memiliki rasa takut gagal.

Impian dan Tujuan kita lebih besar jika dibandingkan dengan rasa takut kita. Penyesalan kita akan lebih besar dibanding dengan rasa takut gagal.

   Rasa takut gagal akan selalu hadir disaat kita mulai membangkitkan keberanian kita untuk mencoba sesuatu yang baru. Ketika kita sudah bisa menerima bahwa kegagalan itu adalah hal biasa dalam perjalanan sukses kita, maka saatnya kita membuat manajemen resiko dan rencana cadangan.
 
   Dan pada tahap ini, bisa dikatakan kita sudah bisa mengatasi rasa takut gagal kita, dan menyadari bahwa tidak ada yang perlu ditakutkan dari mengalami kegagalan.
 5. Hadapi dan Lakukan apa yang membuat kita Takut. 
 
   Ini sebenarnya cara yang paling ampuh dari semua pengalaman pribadi yang dimiliki. Saat kita mencoba menghadapi rasa takut kita dan melakukan apa yang membuat kita merasa takut, maka disaat itu pula rasa takut tersebut akan hilang. Maju terus, hadapi terus, dan alami kegagalan itu.

  Ironisnya, sesuatu yang paling membuat rasa takut gagal kita timbul adalah sesuatu yang paling kita inginkan. Jika kita tidak menghadapi rasa takut kita tersebut, maka sudah bisa dipastikan apa yang kita inginkan tidak akan pernah tercapai. Mulailah timbul penyesalan.

Rasa Menyesal itu Lebih Sakit dan Lebih Mengerikan dibandingkan Rasa Takut Gagal.

   Jika saja kita menyadari bahwa tantangan yang kita hadapi selalu memiliki dua sisi, maka kita akan selalu memiliki keinginan untuk menghadapi rasa takut gagal kita. Sisi yang membuat kita memiliki rasa takut gagal adalah sisi yang selalu berhadapan langsung pertama kali dengan kita, dan tentunya disisi lainnya adalah kesuksesan kita memiliki apa yang kita inginkan.

  Jika memiliki kesempatan bertemu dengan para pebisnis atau pengusaha sukses, eksekutif perusahaan yang sukses, atau orang-orang yang kita lihat sudah memiliki kesuksesan untuk hidup dalam kehidupan impian, tanyakan pada mereka apakah mereka dulu pernah memiliki rasa takut gagal. Tanyakan juga kepada mereka berapa kali mereka mengalami kegagalan sebelum akhirnya mereka berhasil.

  Saya percaya setiap orang sukses tersebut pernah memiliki rasa takut dan pernah mengalami kegagalan, bahkan ada yang sampai berkali-kali dan sampai bangkrut, sebelum mereka bisa sukses seperti sekarang ini.


   Yang mereka lakukan adalah mengatasi rasa takut gagal mereka, dan saat mengalami kegagalan mereka selalu berani bangkit kembali, tidak berhenti dan berbalik arah, namun terus maju menghadapi tantangan tersebut.
  demikian lah tips 5 langkah untuk mengatasi kegagalan di bidang apapun,kurang lebih mohon di maafkan dan semoga bermanfaat.
salam sukses selalu by REZEKI RIFQI CELL 


                                                                 SUMBER FOTO BY REZEKI RIFQI CELL





      HORMAT SAYA












    ZAENAL ARIFIN 

No comments:

Post a Comment